Jumat, 25 Mei 2012

KENTANG vs BISUL




       Tahu kan gimana rasanya kena Bisul?? Nyut.. nyut.. Sungguh nyeri rasanya bila bisul membengkak merah. Saking sakitnya, tubuh kita kadang-kadang bisa panas dingin. Nah, ternyata obat bisul yang membuat derita ada di dapur. Ambil umbi Kentang yang cukup tua. Kupas lalu diparut. Balurkan pada bisul yang tumbuh. Sejam kemudian, khasiat Solanum tuberosum akan terasa.
       Menurut herbalis R. Broto Sudibyo, BSc, umbi Kentang mengandung racun biru alias Blawzuur yang meresap ke pori-pori kulit untuk menghantam bakteri penyebab bisul. Pada bisul yang belum matang, parutan umbi membuatnya kempes. Sedangkan pada bisul matang efektif mengeluarkan nanah. Perasan air umbi juga berguna menghilangkan flek-flek hitam di wajah bekas jerawat.
       Untuk Info kesehatan lainnya dapat mengunjungi www.dokterkita.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar